Dorong Peningkatan produktivitas Pangan, Babinsa Koramil Socah Dampingi Pengolahan Lahan

    Dorong Peningkatan produktivitas Pangan, Babinsa Koramil Socah Dampingi Pengolahan Lahan
    Serda Rasukdin saat melaksanakan pendampingan pertanian di lahan Bapak Rohim

    BANGKALAN,   -  Serda Rasukdin, seorang Babinsa dari Koramil 0829-02/Socah, terlibat aktif dalam upaya meningkatkan kesuburan dan produktivitas tanah. Dalam upaya tersebut, beliau telah melaksanakan pendampingan pertanian di lahan milik Bapak Rohim di Dusun Bandung Barat, Desa Keleyan, Kecamatan Socah, Kabupaten Bangkalan.

    Pendampingan yang dilakukan Serda Rasukdin difokuskan pada pengolahan tanah yang lebih baik. Melalui serangkaian kegiatan yang terencana, dia memberikan arahan dan bimbingan kepada petani mengenai teknik-teknik pengolahan tanah yang tepat guna meningkatkan kualitas tanah dan hasil panen.

    Komitmen Serda Rasukdin dalam membantu petani lokal tidak hanya menguntungkan petani secara langsung tetapi juga memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.

    Danramil 0829-02/Socah,  Mayor Inf Moh Nurhamzah menuturkan,  “Dalam kegiatan kemanusiaan dan pembangunan seperti ini, peran Babinsa seperti Serda Rasukdin sangatlah penting. Mereka bukan hanya sebagai wakil dari institusi militer, tetapi juga sebagai mitra pembangunan yang peduli terhadap pertanian dan kesejahteraan masyarakat.” Tuturnya. 

    “Melalui pendampingan pertanian yang dilakukan, Serda Rasukdin telah menunjukkan kesungguhan dan kepeduliannya terhadap peningkatan produktivitas pertanian serta kesejahteraan petani di daerah tersebut. Hal ini merupakan contoh konkret dari kolaborasi antara TNI AD dengan masyarakat dalam memajukan sektor pertanian, yang pada akhirnya dapat berdampak positif bagi ekonomi lokal dan peningkatan kualitas hidup masyarakat.” Pungkasnya. 

    (Pendim_0829)

    bangkalan kodim 0829
    AHSAN

    AHSAN

    Artikel Sebelumnya

    *Siswa Siswi SDN PATENTENG 05 Dapatkan Materi...

    Artikel Berikutnya

    Monitoring Babinsa Koramil 0829-15/Geger...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Kolaborasi Cemerlang Antara ESDM dan Perguruan Tinggi di Atap yang Penuh Energi

    Ikuti Kami